Senin, 13 Juni 2016

Wakil Bupati Sumbawa himbau Masyarakat Orong Telu untuk sampaikan kebutuhannya kepada SKPD terkait.

Kelawis, Orong Telu (13/06). Ke Orong Telu merupakan Safari Ramadhan yang dilaksanakan oleh Wakil Bupati Sumbawa bersama Tim I Safari Ramadhan Pemkab Sumbawa 2016. 

Sore hari sekitar 15 menit sebelum buka puasa, Wakil Bupati Sumbawa Drs. H. Mahmud Abdullah bersama rombongan tiba di Kantor Camat Orong Telu. Perjalanan lebih kurang 2 jam dari Kota Sumbawa Besar. Bersama dengan masyarakat setempat rombongan Wakil Bupati Sumbawa melakukan Buka Puasa Bersama dan Sholat Maghrib Berjamaah di Aula Kantor Camat Orong Telu.

Selanjutnya Acara Safari Ramadhan 1437 H dilaksanakan di Mesjid Nurul Yaqin Dusun Pelitamasa Desa Kelawis. Diawali oleh Hikmah Ramadhan oleh Ust. Abdul Wahid, SHI, kemudian dilanjutkan dengan penyerahan bantuan dan program di Kecamatan Orong Telu yang diberikan secara simbolis oleh Wakil Bupati Sumbawa. Dalam sambutannya, H. Mo menyampaikan terima kasih atas kebersamaan masyarakat yang turut serta menjaga kondisifitas wilayah dan kerukunan sesama masyarakat.  

Sebagai salah satu Kecamatan baru yang memiliki potensi besar,  Wakil Bupati Sumbawa menyampaikan bahwa kali ini sengaja mengajak seluruh SKPD yang tergabung dalam Tim I untuk lebih mendekatkan diri kepada masyarakat. Demikian pula, masyarakat langsung dapat menyampaikan hal-hal yang terkait kebutuhannya kepada masing-masing SKPD sesuai yang diharapkan. Sehingga terjalin kesinambungan antara masyarakat dan pemerintah dalam melaksanakan program-programnya.

Turut hadir dalam Safari kali ini antara lain Wakapolres Sumbawa Kompol Yuyan Priatmaja, SIK, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Drs. H. Muhammading, M.Si dan beberapa Kepala Dinas, Kepala Badan dan Kepala Kantor di lingkungan Kabupaten Sumbawa yang tergabung dalam Tim I. Barakallahuliwalakum. Amin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar